PERDANA DI JOMBANG! RSUD Ploso Lakukan Kajitiru Pelayanan Kesehatan Tradisional ke RS UNAIR Surabaya

Bertempat di Ruang Pelayanan Batra RS Universitas Airlangga Surabaya. Senin, 28 Agustus 2023, Tim Yankestrad Integrasi RSUD Ploso didampingi Dinkes Kab Jombang melakukan kajitiru pelayanan kesehatan tradisional ke Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya. Tim Yankestrad Integrasi  RSUD Ploso Jombang yang terdiri dari apoteker, dokter umum, dokter umum dengan keahlian akupuntur medis, akupunturis, nutrisionist, serta perawat dengan kemampuan hipnoterapist dan totok saraf melakukan kajitiru berkaitan dengan rencana kedepan Dinas Kesehatan Kab Jombang,  RSUD Ploso akan menjadi pilot project faskes rujukan poli pengobatan tradisional seluruh puskesmas di Kabupaten Jombang.

Kepala Bidang Instalasi Farmasi, Apt. Aridhina Yunita Rahma yang juga anggota Tim Yankestrad Integrasi  bidang pengobatan herbal RSUD Ploso menuturkan  kajitiru dilakukan untuk memperdalam ilmu serta menilisik lebih dalam bagaimana poli integrasi akan berdiri. Bagaimana mekanisme dan pengobatan yang akan dilakukan, tenaga kesehatan apa yang harus disediakan, serta bagaimana kita harus menjadi tempat rujukan yang memadai tidak hanya untuk rujukan pasien JKN, namun juga pasien umum. “Jadi saat ini di seluruh puskesmas di Kab Jombang sudah digerakkan untuk memiliki poli integrasi pengobatan tradisional. Nah, jika di Puskesmas sudah ada poli integrasi, otomatis harus ada tempat rujukan apabila pasien sudah tidak memungkinkan untuk diobati di Puskesmas, maka dari itu RSUD Ploso hadir untuk menjadi rujukan utama seluruh puskesmas terkait dengan poli integrasi.”  Tutur Apt. Aridhina Yunita Rahma (29/08) Beberapa kegiatan yang dilakukan saat Kajitiru di antaranya penyambutan tim, sosialisasi dan pemaparan materi, serta turun langsung ke poli pengobatan tradisional RS UNAIR untuk melihat langsung bagaimana Poli Yankestrad berjalan serta pengobatan yang dilaksanakan.